Selektif Memilih Supplier Obat Tradisional dan Suplemen Kesehatan

j
Written by jakmall
Updated 10 months ago

Sebagai seller yang mendistribusikan dan menjual produk, wajib memastikan bahwa produk yang dijual dan dipromosikan merupakan produk yang legal, yaitu memiliki izin edar sehingga terjamin keamanan dan mutunya. 

Beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh seller produk OT (Obat Tradisional) dan SK (Suplemen Kesehatan) dalam pengadaan/penyediaan produk antara lain: 

  1. Periksa legalitas dari produk yang ditawarkan oleh supplier. Legalitas produk dapat diketahui melalui aplikasi BPOM Mobile (download di Playstore) atau website Cek Produk BPOM (http://cekbpom.pom.go.id). 

  2. Lakukan pengadaan/penyediaan produk dari sumber terpercaya. Produk OT dan SK dapat diperoleh secara resmi antara lain dari pabrik produsen/pembuat produk langsung, distributor resmi, toko obat dan apotek. Sumber lain juga dapat menjadi pilihan dalam perolehan produk selama memiliki izin resmi.

  3. Jangan hanya tergiur harga murah atau diskon dalam melakukan pembelian. Beberapa strategi marketing dilakukan oleh supplier untuk memikat seller, salah satunya menawarkan harga yang lebih murah dari supplier lainnya. Pada beberapa kasus ditemukan produk palsu dijual dengan harga bersaing agar menarik banyak pembeli. Selain harga, track record supplier harus menjadi pertimbangan dalam memilih produk. 

  4. Waspadai produk OT dan SK yang dipromosikan dengan klaim kesehatan fantastis/berlebihan. Seller dapat memeriksa klaim yang disetujui di aplikasi atau website pada poin 1. Selain itu juga harus berhati-hati terhadap produk yang sedang booming dikarenakan semakin banyak permintaan pasar maka akan meningkatkan kesempatan untuk melakukan kejahatan pemalsuan produk. 

  5. Lakukan survey atau cek review produk terlebih dahulu sebelum melakukan pembelian dalam jumlah besar. 

  6. Periksa selalu mutu produk yang telah diterima dari supplier. Hal ini perlu dilakukan karena terkadang sampel yang diterima pada saat survey awal berbeda dengan yang dikirimkan pada saat pembelian dalam jumlah besar. Konsistensi keamanan dan mutu produk perlu terus dijaga ya seller. 

  7. Jaga mutu produk OT dan SK yang telah diterima dari supplier hingga sampai ke pembeli dengan cara menjaga proses penyimpanan dan pengiriman.

Jika Anda masih memiliki pertanyaan terkait mengenali dan mengidentifikasi legalitas produk OT dan SK, hubungi Call Center BPOM di bawah ini:

  • Halobpom:1500533 

  • Chat (WhatsApp): 08119181533, 081283913538

  • Instagram: @bpom_ri, @jawara_bpom 

  • Subsite: www.ditwasotsk.pom.go.id 

Did this answer your question?